Sunday, March 29, 2015

Cara mudah menggunakan google dork

Google dork merupakan kata kunci atau keyword yang ditulis dengan tujuan untuk mempermudah pengguna google dork untuk menemukan sesuatu yang sedang dicari. Google dork berbeda dengan kata kunci yang biasa diketikan seseorang di google, bila kata kunci yang biasa diketikan adalah "Free tutorial 12" tanpa tanda petik maka bila google dork akan menjadi "Intext:free tutorial 12" tanpa tanda petik.

Sumber gambar: www.freetutorial12.com
1.Anda harus mengenali tipe - tipe dan fungsi dork, berikut adalah tipe - tipenya:Alasan seseorang untuk menggunakan google dork adalah agar sesuatu yang mereka cari akan lebih tepat dengan hal yang benar - benar mereka cari (Jadi muter - muter seperti ini :D ). Google dork biasa digunakan oleh para carder dan hacker untuk menemukan suatu kelemahan (Vuln) pada suatu situs, tetapi saya tidak akan membahas tentang itu. Melainkan hanya cara menggunakannya. :)
Intittle: (Digunakan untuk mencari suatu judul yang berhubungan dengan apa yang ditulis).
Intext: (Digunakan untuk mencari suatu tulisan yang berada dalam sebuah situs).
Inurl: (Digunakan untuk mencari suatu situs yang beralamat sama dengan yang ditulis).
Site: (Digunakan untuk mencari suatu situs dengan domain yang ditulis).
Filetype: (Digunakan untuk mencari sebuah file dengan tipe file yang ditulis).
Catatan:Setiap dork dapat dikombinasikan untuk menemukan hasil yang lebih tepat.
2.Pastikan anda telah menemukan apa yang akan anda cari, kemudian ketikan apa yang anda cari. Sebagai contoh anda mencari seluruh halaman blog Free tutorial 12. Maka dork yang anda ketikan adalah:
Site:www.freetutorial12.com
3.Maka akan muncul hasil pencarian tersebut dan anda dapat mengembangkan setiap dork untuk menemukan hasil yang lebih baik. :)

Saturday, March 14, 2015

Cara login twitter tanpa email

Twitter adalah sosial media yang paling populer setelah facebook, beberapa hal yang lebih disukai oleh pengguna twitter adalah karena twitter dapat dibilang lebih ringan dibandingkan dengan sosial media facebook. Fitur – fitur yang dimiliki facebook dengan yang dimiliki twitter sungguh jauh berbeda tetapi ada beberapa kesamaan, walaupun memiliki kesamaan tetapi ada yang berbeda namanya. Seperti messages pada facebook menjadi direct messages pada twitter, status pada facebook menjadi tweet pada twitter. Tetapi tetap ada hal yang sama, yaitu pada fitur follow.
Hasil gambar untuk twitter
Sumber gambar: www.twitter.com
Memang banyak orang yang belum mengetahuinya, tetapi fitur follow ada pada facebook juga.
Alasan saya berkata seperti itu karena sekarang facebook jika dibuka menggunakan PC maka akan lebih lama loadingnya dibandingkan dengan twitter. Mengapa begitu? Karena banyaknya script yang terdapat pada facebook dibandingkan dengan twitter. Selan itu, jika menggunakan ponsel juga lebih ringan twitter dibandingkan dengan facebook. Karena beratnya facebook, beberapa orang menjadikan twitter sebagai sosial media merekea, tetapi saya tetapi kalau saya lebih menyukai facebook :D
Terkadang anda lupa dengan password akun twitter anda bukan? Tetapi itu tidak masalah, karena anda dapat menggunakan fitur lupa password yang tersedia pada situs twitter. Tetapi bagaimana jika anda lupa dengan email anda? Mungkin itu akan menjadi masalah karena tidak ada fitur lupa email, tetapi jika anda lupa alamat email pada akun anda, anda dapat mengatasi hal tersebut dengan cara – cara berikut.
1.Login dengan akun twitter anda yang lainnya atau pinjamlah akun twitter teman anda.
2.Buka profil akun anda dengan akun twitter yang sedang anda pakai, kemudian lihatlah alamat profil anda. Sebagai contoh:
www.twitter.com/freetutorial12
3.Kemudian ambil bagian username anda, tepatnya pada tulisan yang saya tebalkan kemudian silahkan keluar dari akun twitter yang anda gunakan.
4.Kemudian silahkan login kembali dengan mengisikan email (Emailnya diganti dengan username twitter anda) dan password twitter anda. Maka akan terlihat halaman beranda, selamat anda telah login akun twitter tanpa menggunakan email. :)

Cara login facebook tanpa email

Facebook merupakan sosial media yang paling populer yang ada di dunia, karena diantara sosial media lainnya facebook lah yang mempunyai fitur paling lengkap dan paling disukai oleh banyak orang. Fitur - fitur yang disediakan facebook cukup banyak seperti game yang dapat menyimpan data, fanspage, pertemanan, mengikuti dan masih banyak lagi.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEg53Nwz-DatfoP_iMbp9ysG2E9lSxnRWwNYDd_tDaxO-J9UJb-aYFoo24bXG4cG9_ennbaL0dPzY0JcHAar41bcLFPGuU2XaREd_4EH9wpc5szXDFM3yaBiNp8MlbmcZv5TMXLIYrFW4TDn/s1600/Cara+login+facebook+tanpa+email.png
Sumber gambar: www.freetutorial12.com
Karena fitur - fitur yang lengkap tersebut yang membuat facebook lebih disukai dari pada sosial media lainnya walaupun banyak sosial media yang dapat dibilang mempunyai fitur lengkap juga. Pada zaman seperti ini anak - anak sampai orang dewasa pun mempunyai facebook, bahkan pengguna facebookterbesar bukanlah dari golongan orang dewasa tetapi dari golongan remaja.
Untuk masuk ke dalam akun facebook anda harus menggunakan email dan password, tetapi bagaimana jika anda lupa password akun anda? Itu tidak masalah karena terdapat fitur lupa password, tetapi bagaimana jika anda lupa alamat email anda? Itu cukup menjadi masalah yang luar biasa, tetapi anda bisa mengatasinya dengan cara - cara berikut. :)
1.Gunakan akun facebook lain (Jika tidak punya anda dapat meminjam akun teman anda) yang anda ingat alamat emailnya kemudian silahkan buka profil akun yang lupa emailnya.
2.Salin alamat profil tersebut kemudian lihat, apakah alamat tersebut menunjukan username atau menunjukan id facebook. Contoh url yang menggunakan username dan id facebook:100003399832275
Username:Mr.Shadow.Abiq
3.Jika anda sudah mengetahui apakah tipe alamat profil facebook anda maka catat username atau id facebook tersebut. Jika tipe alamat profil anda adalah id facebook maka tambahkan "@facebook.com" di belakang id facebook tersebut, tetapi jika username anda tidak perlu menambahkannya. Contoh:
Sebelum:100003399832275
Sesudah:100003399832275@facebook.com
4.Kemudian silahkan login dan selamat anda bisa login tanpa menggunakan email :)
Jika kurang jelas anda dapat melihat tutorial yang saya buat dan saya jadikan video sebagai berikut:

Tetapi jika masih kurang jelas anda dapat bertanya kepada saya melalui kotak komentar. :)

Sunday, March 8, 2015

Cara memendekan url dengan google url shortener

Google url shortener merupakan salah satu situs yang milik Google yang berfungsi memendekan url agar url lebih mudah dihafal. Selain itu, keuntungan menggunakan Google url shortener adalah jika anda ingin menautkan url kedalam Twitter maka anda dapat menggunakan ini, karena tweet yang dapat dibuat di Twitter hanya beberapa karakter saja.
Sumber gambar: www.freetutorial12.com
Perbedaan shortener ini dengan shortener lainnya adalah Google tidak akan memberikan penghasilan walaupun sudah banyak yang mengklik url hasil shortener tersebut, tetapi bagi anda yang lebih mementingkan kepuasan pengunjung anda dapat menggunakan ini. Selain itu, kelebihannya adalah jika anda mengunjunginya maka akan langsung menuju ke alamat situs yang telah di pendekan urlnya, tetapi jika shortener lainnya harus menunggu 5 detik dan mengklik skip ad terlebih dahulu.
Kelebihan lainnya adalah link yang telah dibuat tidak akan hilang kecuali kita menghapus link tersebut, menampilkan jumlah klik dengan negara, browser dan juga dengan sistem operasi yang digunakan. Cukup canggih bukan? Oleh karena itu banyak orang yang menggunakan shortener ini. Mari kita simak bagaimana cara memendekan url dengan google url shortener.
1.Login akun google anda terlebih dahulu, ingat akun anda bukan akun saya :D
2.Kemudian buka situs Google URL Shortener
3.Maka akan terlihat form seperti gambar berikut
Sumber gambar: www.freetutorial12.com
Pada tulisan "Paste your long URL here" dibawahnya terdapat form, maka isikan form tersebut dengan url yang ingin anda pendekan. Jika sudah silahkan klik tombol berwarna biru yang bertulisan "Shorten URL".
4.Setelah itu maka url akan muncul disamping kanan monitor dengan tampilan situs yang dipendekan urlnya.

Wednesday, March 4, 2015

Adamsains, Blog dengan artikel yang berkualitas

Adamsains dot us adalah sebuah blog yang mempunyai beraneka macam kategori artikel dimulai dari penjualan buku, sepak bola, psikologi, download ebook gratis, google seo dan masih banyak kategori yang ada pada blog adamsains dot us ini.
Sumber gambar: www.adamsains.us
Blog ini dinamakan Adamsains karena pemilik blog ini bernama Muhammad  Adam Hussein, jadi kata Adam pada judul dan alamat blog dikarenakan nama pemilik blognya adalah Adam, sedangkan sains itu adalah pengetahuan jadi blog adamsains artinya adalah “Berbagai pengetahuan yang Adam miliki”. Beliau mempunyai gelar S. Pd (Sarjanah pendidikan) karena kepintarannya yang menguasai banyak mata pelajaran, beliau dilahirkan pada 10 desember 1987 yang sekarang sudah berumur 27 tahun yang masih tergolong cukup muda tetapi mempunyai bakat yang luar biasa.
Blog adamsains sudah berdiri selama 4 tahun, tepatnya berdiri dari tahun 2011 hingga sekarang. Kalau masalah ngeblog lebih dulu mas adam dari pada saya, karena saya memulai kegiatan blogging sejak 2012 tetapi tetap saja masih belum menguasai hal – hal mengenai blog, tidak seperti mas adam yang menguasai banyak materi mengenai blog. Pada ulang tahun blog adamsains yang ke 4 ini blog tersebut merayakannya dengan mengadakan lomba menulis artikel mengenai profesi blogger dan review blog adamsains yang tentu saja yang memenangkannya akan mendapatkan hadiah dari pemilik blog tersebut.

Sumber gambar: Foto profil google Muhammad Adam Husseins
Selama 4 tahun menjalankan kegiatan blogging, blog tersebut telah memiliki alexa rank 647.807 di dunia, mempunyai pagerank 0 (Karena sudah tidak uptade sejak 2013), mempunyai domain authority 29.78 dan mempunyai page authority 22.96. Beliau membuat blog adamsains dikarenakan ingin berbagi pengetahuan kepada orang lain dan tentu saja menghasilkan uang untuk kehidupan sehari – hari. Postingan yang ada pada blog ini ada 309 dan komentarnya ada 3917 yang tentunya setiap hari akan bertambah terus menerus, Untuk masalah loading blog sangat disayangkan karena blog tersebut mempunyai loading yang cukup berat yang memungkinkan pengunjung menutup kembali blog tersebut karena takut menghabiskan kuota, tetapi dibalik loading yang lambat blog ini mempunyai kualitas artikel yang baik karena dalam setiap artikel mempunyai lebih dari 300 kata yang menjadikan artikel yang dibuat lebih jelas (lebih mendetail), blog ini mempunyai artikel – artikel yang dapat dibilang paling sering dikunjungi dibandingkan artikel – artikel lainnya antara lain:
1.Doa penglaris dagangan edisi lengkap (Artikel dibuat pada bulan oktober tahun 2012)
2.Ciri cewek imut lucu menggemaskan (Artikel dibuat pada bulan september tahun 2013)
3.Ciri cewek manis idaman cowok (Artikel dibuat pada bulan september tahun 2013)
4.Doa mahabbah surat yusuf ayat 4 (Artikel dibuat pada bulan juli tahun 2013)
5.Cara memilih cream pemutih wajah yang aman (Artikel dibuat pada bulan april tahun 2014)
Dari judul – judul diatas, blog adamsains bisa dibilang pintar dalam memilih kata kunci karena setiap artikel mempunyai kata kunci minimal 5 kata. Selain itu, blog ini dikenal sering mendapatkan peringkat pertama (One page) karena keahlian seo dan juga keahlian memilih kata kunci.
Tetapi, dibalik kelebihan tentu saja blog Adamsains juga memiliki kekurangan – kekurangan. Mungkin memang mas Adam seorang master blogger, tetapi saya menyadari bahwa semua manusia juga mempunyai kesalahan. Berikut adalah kekurangan – kekurangan blog Adamsains menurut saya:
1.Terlalu banyak memasang iklan
Karena terlalu banyak memasang iklan dapat membuat blog menjadi berat yang tentu saja membuat pengunjung kurang menyukai blog tersebut.
2.Komentar hanya memperbolehkan menggunakan akun google
Terkadang pengunjung ingin mengomentari suatu blog, tetapi apakah anda mengetahui bahwa semua pengunjung blog anda mempunyai akun google?.
3.Template blog kurang rapih
Alasan saya berkata demikian karena jarak antara artikel dengan sidebar terlalu dekat yang membuat artikel dengan sidebar terlihat seperti menyatu.
4.Template blog tidak responsive
Alasan saya mengatakan demikian karena saat saya menggunakan ponsel android dan pc saya memang terlihat bagus, tetapi saat saya mencoba menggunakan ponsel java saya template tersebut tidak responsive.
5.Memberi iklan diatas postingan blog
Menurut saya seharusnya jika ingin memberi iklan didalam artikel blog, bukan diatas postingan blog tetapi jika tidak ingin mengganggu lebih baik letakkan di sidebar blog.
Dari hal - hal yang mengakibatkan kekurangan tersebut, membuat blog Adamsains kurang disukai. Tetapi ada beberapa hal yang membuat pengunjung menyukai blog tersebut. Yaitu:
1.Artikel jelas dan mudah dipahami
Artikel yang berada pada blog beliau termasuk jelas dan mudah dipahami, karena beliau menulis artikel dengan sangat detail hingga dalam 1 artikel terdapat lebih dari 500 kata.
2.Terdapat widget terjemahan
Sebenarnya menurut saya ini tidak terlalu penting, tetapi ini juga termasuk penting karena terkadang pengunjung malas untuk membuka Google Translate.
3.Tersedia widget daftar isi
Daftar isi membantu pengunjung untuk mencari artikel dengan mudah, karena jika anda mencari berdasarkan kategori anda harus mengklik next untuk melihat artikel lainnya tetapi daftar isi tidak.
Dan masih banyak kelebihan blog beliau yang jika disebutkan satu - satu akan membuat anda kagum dengannya. :D
Tulisan ini diikutsertakan pada Giveaway Adamsains Dot Us Tahun Keempat 2015